Life Hacks

Jadikan Email Lebih Profesional
dengan Fitur AI Samsung Composer

Saat ini, email tak lagi hanya berfungsi sebagai alat komunikasi sederhana. Dari sekian metode komunikasi lewat internet, email seringkali menjadi komunikasi resmi pertama untuk berbagai kesempatan luar biasa bagi karir dan bisnis. Singkatnya, kesan bagaimana kepribadian Anda dapat tersirat bagaimana Anda berkomunikasi dengan surel.

Di dunia bisnis, email menjadi sarana untuk berbagai hal: penawaran produk, proyek bisnis, pitching, hingga catatan tim. Oleh karena itu, kemampuan merancang kalimat yang profesional, relevan, dan menarik adalah kemampuan yang seharusnya dikuasai banyak orang. Simak bagaimana fitur AI Samsung dan AI drawing pada Galaxy Z Fold6 bisa membantu Anda berkomunikasi secara profesional lewat email.

Apa Itu Fitur Composer?

Composer adalah bagian dari Galaxy AI yang membantu Anda menulis email atau pesan yang lebih panjang ketimbang chatting dengan lebih cepat dan akurat. Dengan menggunakan teknologi fitur AI Samsung, Composer dapat menghasilkan teks berdasarkan instruksi yang Anda berikan. Ini sangat berguna untuk menulis email bisnis, penawaran produk, atau bahkan catatan tim.

Bagaimana Cara Kerjanya?

● Misalkan Anda ingin memberikan email tanggapan untuk penawaran harga produk. Anda bisa memaksimalkan fitur AI Samsung untuk penulisan otomatis. Caranya, Anda hanya perlu memasukkan beberapa kata kunci atau prompt, dan Composer akan menyusun kalimat yang relevan dan menarik.

Klik ikon tiga bintang (Galaxy AI), lalu Anda cukup menuliskan perintah email penawaran produk, dan masukkan kata kunci seperti “penawaran produk” dan “harga spesial”, selanjutnya tab Generize. Dan Composer akan menghasilkan teks yang sesuai. Ketuk Insert dan kalimat yang sudah dirangkai Composer otomatis masuk ke dalam body email.

● Gaya Penulisan yang Beragam: Composer menawarkan berbagai gaya penulisan, seperti profesional, casual, dan polite. Anda dapat memilih gaya yang sesuai dengan situasi, audiens atau personal yang Anda ajak komunikasi. Ini memastikan bahwa email Anda selalu terdengar tepat dan sesuai konteks. Butuh pilihan model teks email yang lain? Anda cukup tab Refresh.

● Koreksi Tata Bahasa dan Ejaan: Fitur ini juga dilengkapi dengan koreksi tata bahasa dan ejaan, sehingga Anda dapat memastikan email Anda bebas dari kesalahan. Ini sangat penting untuk menjaga kesan profesional dalam komunikasi bisnis. Terutama menghindari salah pengertian dan juga salah ketik.

Mengapa Fitur AI Samsung Composer?

● Efisiensi Waktu: Dengan Composer, Anda dapat menulis email dengan lebih cepat tanpa harus memikirkan setiap kata. Ini menghemat waktu Anda dan memungkinkan Anda untuk fokus pada tugas lain yang lebih penting. Bahkan sangat-sangat menghemat waktu Anda ketika harus multitasking.

Misalkan saat Anda menggunakan Galaxy Z Fold6 untuk AI drawing ketika membuat sketch to image dengan S Pen namun di saat yang bersamaan Anda perlu menulis email balasan untuk mengirim konten visual yang Anda buat sesegera mungkin. Fitur AI Samsung Composer bisa menjadi andalan untuk merangkai kalimat terstruktur dan elok dibaca.

● Konsistensi: Composer membantu Anda menjaga konsistensi dalam gaya penulisan, sehingga semua email Anda terdengar seragam dan profesional. Ini penting karena bagaimana Anda bertutur kata lewat surel juga mempengaruhi kelancaran bisnis dan urusan Anda.

● Kemudahan Penggunaan: Fitur ini sangat mudah digunakan, bahkan bagi mereka yang tidak terbiasa dengan teknologi AI. Anda hanya perlu memasukkan prompt dan Composer akan melakukan sisanya. Sederhana bukan?

Menggunakan fitur Composer dari Galaxy AI di Galaxy Z Fold6 bisa menjadi game-changer dalam menulis email yang profesional dan menarik. Berikut beberapa tips sederhana lain untuk memaksimalkan penggunaannya Composer.

Pertama, gunakan prompt yang jelas. Berikan instruksi yang spesifik kepada Composer untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Misalnya, “Tulis email penawaran produk dengan gaya profesional”. Dengan instruksi yang tepat, Composer akan menghasilkan teks yang relevan dan sesuai harapan Anda.

Kedua, eksperimen dengan gaya penulisan. Jangan ragu untuk mencoba berbagai gaya penulisan yang ditawarkan oleh Composer. Ini dapat membantu Anda menemukan gaya yang paling efektif untuk berbagai situasi, baik itu formal, kasual, atau sopan.

Ketiga, manfaatkan fitur koreksi. Selalu gunakan fitur koreksi tata bahasa dan ejaan untuk memastikan email Anda bebas dari kesalahan. Ini penting untuk menjaga kesan profesional dalam setiap komunikasi bisnis Anda.

Dengan fitur Composer dari Galaxy AI di Galaxy Z Flip6, menulis email yang profesional dan menarik menjadi lebih mudah dan efisien. Cobalah sendiri dan rasakan perbedaannya dalam komunikasi bisnis Anda. Fitur AI Samsung dan AI drawing yang dimiliki Galaxy AI dirancang Samsung untuk semakin pintar dari waktu ke waktu. Maka semakin sering digunakan, fitur AI Samsung dan AI drawing akan semakin pintar. Siap jadi lebih profesional dengan Composer?

HP lipat terbaru

Baca juga